Bukittinggi (Humas) – Universitas Islam Negeri (UIN) Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi menggelar Seminar Internasional bertajuk “Bridging Boundaries: Integrating Computer Science with Interdisciplinary Sciences”, bekerja sama dengan Universiti Putra Malaysia (UPM) pada Selasa(29/7/2025). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Sinema Gedung S UIN Bukittinggi dan diselenggarakan secara hybrid (luring dan daring melalui Zoom).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan kerja sama internasional dalam bidang pendidikan dan riset antara kedua institusi. Seminar ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor III UIN Bukittinggi, Dr. Edi Rosman, yang menyampaikan rasa bangga atas kehadiran delegasi UPM Malaysia yang dipimpin oleh Dr. Amir Rizaaan Abdul Rahimin, beserta rombongan mahasiswa.
“Kolaborasi internasional antara UIN Bukittinggi dan UPM ini bisa terlaksana berkat gagasan dari Kepala International Office, Dr. Irwandi, bersama Dr. Amir Rizaaan Abdul Rahimin dari UPM Malaysia. Kami harap silaturahmi ini mempererat kerja sama dan menjadi jembatan akademik antara Indonesia dan Malaysia. Semoga sinergi ini melahirkan inovasi di dunia pendidikan serta riset yang berdampak positif bagi kedua institusi,” ujar Dr. Edi Rosman dalam sambutannya.

Dok. Sambutan Wakil Rektor III UIN Bukittinggi pada Pembukaan Seminar Internasional
Acara dihadiri oleh para pimpinan kampus, termasuk para Dekan Fakultas, Direktur Pascasarjana, Ketua LP2M, Kepala International Office, dosen, serta mahasiswa dari UIN Bukittinggi dan UPM Malaysia.
Seminar menghadirkan sejumlah narasumber dari berbagai institusi internasional, di antaranya:
- Dr. Supratman (UIN Bukittinggi)
- Dr. Amir Rizaaan Abdul Rahimin (UPM Malaysia)
- Dr. Muhammad Arshad (KIMEP University, Almaty, Kazakhstan)
- Dr. Irwandi (UIN Bukittinggi)
- Dr. Absharini Kardena (UIN Bukittinggi)
- Muhammad AbdulQowi Mohd. Saleh Thabit (University of Science and Technology, Yaman)

Para pembicara memaparkan hasil riset serta wawasan ilmiah yang memberikan inspirasi dan nilai tambah bagi seluruh peserta seminar.
Sebagai puncak kegiatan, dilakukan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara UIN Bukittinggi dan UPM Malaysia sebagai bentuk komitmen kedua belah pihak untuk menjalin kolaborasi di bidang pendidikan dan riset internasional.

Dok. Moment Penandatangan MoA antara Fakultas dan Pascasarjana UIN Bukittinggi dengan UPM Malaysia
Kerja sama ini diharapkan menjadi langkah strategis untuk memperkuat jejaring akademik internasional serta menghasilkan kontribusi nyata dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan inovasi lintas negara.
*(Humas UIN Bukittinggi/YH)
