Bukittinggi. Selasa, 14 November 2023. Semarak Dies Natalis UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi ke-57 semakin terasa dengan dimulainya serangkaian kompetisi antar sekolah yang dijadwalkan selama tiga hari berturut-turut mulai tanggal 14 s.d 16 November 2023.
UIN Bukittinggi berhasil mengundang peserta dari berbagai institusi seperti Madrasah Aliyah, Pondok Pesantren, SMA, dan SMK se-Sumatera Barat untuk berpartisipasi dalam kompetisi yang menarik.
Momentum istimewa perayaan Lomba Dies Natalis UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi ke-57 ini dibuka secara resmi oleh Rektor, Prof. Ridha Ahida, di Auditorium Student Centre. Rektor mengungkapkan kebanggaannya melihat semangat serta antusiasme yang luar biasa dari para peserta sejak hari pertama acara ini dimulai.
Dok: Rektor Prof. Ridha Ahida secara resmi membuka Lomba Dies Natalis ke-57
“Ini adalah momen yang istimewa bagi UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi untuk merayakan perjalanan pendidikan dan pengabdian selama 57 tahun. Perayaan Dies Natalis kali ini tidak hanya menjadi simbol perjalanan panjang institusi ini, tetapi juga sebagai kesempatan bagi generasi muda untuk menunjukkan potensi terbaik mereka dalam berbagai bidang,” buka Ridha.
Rektor juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi aktif para peserta yang semuanya menunjukkan performa yang maksimal. “Kami sangat mengapresiasi kesediaan semua pihak untuk terlibat dalam perayaan ini. Semoga lomba ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi yang sehat, tetapi juga momen untuk saling belajar dan bertumbuh bersama,” tambahnya.
Lomba-lomba yang diadakan dalam rangkaian perayaan ini mencakup beragam bidang, memungkinkan peserta untuk menunjukkan keahlian mereka dalam bidang agama, keterampilan berbicara, serta seni kaligrafi.
Enam kategori lomba yang diadakan dalam Dies Natalis UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi ke-57, yakni Musabaqah Tilawatil Quran, Musabaqah Qiraatul Kutub, Musabaqah Hifdzil Quran, Lomba Pidato Bahasa Inggris, Lomba Pidato Bahasa Arab dan Kaligrafi. Dengan jumlah 320 peserta dari total 86 sekolah.
Dok: Cabang Lomba Musabaqah Qiraatul Kutub
Meskipun hari pertama telah usai, semangat dan persaingan antar sekolah di enam kategori ini diyakini akan semakin memuncak pada hari-hari berikutnya. Lebih dari sekadar kompetisi, acara ini menjadi wadah untuk pertukaran pengetahuan, keterampilan, serta memperkuat kerjasama antarpeserta dari latar belakang pendidikan yang berbeda.
Menurut pengamatan panitia, pada hari pertama lomba berlangsung, antusiasme dan semangat para peserta sungguh mengesankan. “Kami melihat semangat yang luar biasa dari peserta dalam berbagai kategori lomba. Mereka menunjukkan keterampilan yang mengagumkan dan semangat yang tinggi untuk bersaing dengan sebaik mungkin,” ungkap Januar, Ketua Panitia Dies Natalis UIN Bukittinggi.
Harapan besar diletakkan pada kesuksesan acara ini, tidak hanya untuk memperlihatkan bakat-bakat terbaik peserta, tetapi juga untuk membangun jiwa persaudaraan dan semangat kebersamaan di antara generasi muda Sumatera Barat.
Selain itu, kegiatan ini tentunya juga memperkenalkan atmosfir kampus UIN Bukittinggi kepada seluruh peserta yang hadir. Dengan demikian, Dies Natalis ke-57 UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi menjadi momentum penting bagi perkembangan akademik dan sosial di tingkat pendidikan menengah atas, dan membawa UIN Bukittinggi semakin dikenal oleh masyarakat luas. (*Humas UIN Bukittinggi)