IAIN BUKITTINGGI TANDA TANGANI KERJASAMA DENGAN NEGARA TIMUR TENGAH

Foto: Humas IAIN Bukittinggi
Foto: Humas IAIN Bukittinggi

Bukittinggi, Selasa 10 Maret 2020. Dalam rangka pengembangan institusi, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi melakukan kerjasama dengan Markas al-Lisan al-Um  (Lembaga Bahasa Arab Internasional) yang berpusat di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA). Penandatanganan kerjasama tersebut dilaksanakan di Gedung Madinah Lantai III Kampus II IAIN Bukittinggi pada hari Selasa 10 Maret 2020. Penandatangan tersebut dilakukan oleh Dr. Miswardi, M.Hum sekalu  Wakil Rektor III IAIN Bukittinggi dan Dr. Amir Assibai, selaku  pengurus sekaligus pendiri lembaga Markas al-Lisan al-Um.

Hadir dalam acara penandatanganan tersebut Rektor IAIN Bukittinggi yang diwakili oleh Wakil Rektor I, Dr. Asyari, M.Si. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa dalam rangka pengembangan institusi kita (IAIN Bukittinggi) kedepan, apalagi sekarang kita sedang menuju untuk menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Bukittinggi, maka kita harus memperbanyak kerjasama, terutama dilevel internasional khususnya dengan negara-negara Timur Tengah, maka ini merupakan salah satu bentuk wujud dari itu.

Sedangkan Dr. Amir Assibai menyampaikan bahwa ini merupakan kunjungan pertamanya ke Indonesia dan Sumatera Barat menjadi pilihan pertamanya untuk syiar Bahasa Arab di Indonesia. Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa sudah lebih dari 200 perguruan tinggi yang sudah melakukan kerjasama dengan lembaga Markas al-Lisan al-Um. Beliau berharap kerjasama ini tetap berjalan agar bahasa arab dapat dikembangkan dengan baik di kampus IAIN Bukittinggi ini. Setelah prosesi penandatangan kerjasama selesai dan saling tukar cinderamata, maka acara dilanjutkan dengan workshop pembelajaran Bahasa Arab dengan narasumber, Dr. Amir Assibai yang dipandu oleh moderator ustazah Rita Febrianta, M.Pd. (Humas IAIN Bukittinggi)

Aksesibilitas