Bukittinggi – Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (PIONIR) merupakan ajang bergengsi dalam penyelenggaraan kompetisi keilmuan, olahraga, seni dan riset tingkat nasional mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) Kementerian Agama RI, Minggu (15/07/2019)
Pekan Ilmiah Olahraga Seni dan Riset (PIONIR) yang digelar di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang akan berlangsung pada 15-21 Juli 2019 dengan melibatkan ribuan peserta.
Ada empat cabang/bidang yang diperlombakan dalam PIONIR ke IX, yaitu Bidang Ilmiah meliputi Debat Bahasa Arab, Debat Bahasa Inggris, Musabaqah Makalah Qur’ani (MMQ) dan Musabaqah Qiraatul Kutub (MQK).
Cabang Olahraga, Futsal, Volley Ball, Tenis Meja, Bulu Tangkis, Catur, Panjat Dinding, Takraw, Pencak Silat, Basket, dan Karate. Cabang Seni Musabaqah Tilawah al-Qur’an (MTQ), Musabaqah Hifdzil-Quran (MHQ), Musabaqah Syarhil Quran (MSQ), Kaligrafi, Pop Solo Islami, Design dan peragaan Busana Muslim, Puitisasi Alquran, dan Marawis “Dan Bidang Riset Karya Tulis dan Karya Inovatif Mahasiswa,
Sementara itu IAIN Bukittinggi mengikuti 13 cabang dari cabang yang diperlombakan dalam kegiatan pionir ke IX tahun ini, di antara cabang yang diikuti, Musabaqah Syarhil Qur’an, Puitisasi Al Qur’an, Musabaqah Tilawatil Qur’an, Musabaqah Hifdzil Qur’an, Musabaqah Qiroatil Qutub, Bulutangkis, Catur, Karate, Pencak Silat, Debat Bahasa Arab, Film Pendek, Pop Solo Islami, dan Kaligrafi. (Humas IAIN Bukittinggi)