Bukittinggi (Humas) – Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi melaksanakan ujian terbuka calon Doktor terhadadap Mahasiswa S3 Pendidikan Agama Islam (PAI) dengan Promovendus Nasrul. Ujian promosi Doktor tersebut dilaksanakan di Ruang Cinema Gedung S UIN Bukittinggi pada hari Rabu (12/3/2025).
Bertindak sebagai Tim penguji pada ujian promosi Doktor adalah sebagai berikut :
Ketua (Rektor) | : | Prof. Dr. Silfia Hanani, M.Si. |
Sekretaris (Ketua Prodi) | : | Dr. Wedra Aprison,M.Ag. |
Dekan | : | Dr. Junaidi, S.Ag.,M.Pd. |
Penguji 1 | : | Dr. Muhammad Zalnur.M.Ag. |
Penguji 2 | : | Prof. Dr. Zulfani Sesmiarni M.Pd. |
Penguji 3 | : | Prof. Nunu Burhanuddin,MA. |
Penguji 4 | : | Dr. H. Afrinaldi, S.Sos.I.,MA. |
Penguji 5 | : | Prof. Dr. Syafwan Rozi, M.Ag. |
Penguji 6 | : | Dr. Wedra Aprison, M.Ag.
|
Promovendus dalam ujian ini memaparkan lembar disertasinya yang berjudul “Pengembangan Bahan Ajar Tauhid Berbasis Tazkiyatun Nafs Pada Mts S Pondok Pesantren Prof. Dr. Hamka Maninjau”, Nasrul bisa mempresentasikan disertasinya dengan baik dan mampu menjawab segala pertanyaan dari tim penguji pada ujian promosi Doktor ini.
Dok. Promovendus, Dr. Nasrul dalam Presentasi Disertasi pada Ujian Promosi Doktor
Setelah mengajukan berbagai pertanyaan untuk menguji disertasi promovendus, maka diputuskan bahwa Nasrul berhak menyandang gelar Doktor dan menerapkan keilmuannya di tengah masyarakat. Rektor UIN Bukittinggi, Prof. Silfia Hanani yang menjadi Ketua tim penguji menyampaikan ucapan selamat kepada Dr. Nasrul yang baru mendapatkan gelar Doktornya.
Dok. Ketua Tim Penguji, Prof. Dr. Silfia Hanani, M. Si menobatkan Dr. Nasrul Sebagai Doktor ke – 3 Prodi S3 PAI FTIK UIN Bukittinggi
“Selamat menyandang Gelar Doktor yang baru Saudara raih, Saudara adalah DOKTOR ke-3 pada Program Studi S3 Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi. Kami harap Dr. Nasrul bisa terus mengembangkan keilmuan dan menerapkan Disertasi yang dimiliki dalam dunia Pendidikan Islam, “ ungkap Prof. Silfia Hanani.
Dok. Penyerahan Berita Acara Ujian Promosi Doktor oleh Ketua Tim Penguji, Prof. Dr. Silfia Hanani, M. Si
Dengan dipromosikannya Dr. Nasrul menjadi Doktor ke – 3 Prodi S3 PAI, membuktikan UIN Bukittinggi memiliki mutu Pendidikan yang berkualitas dan berkompeten di bidangnya. UIN Bukittinggi adalah Institusi Pendidikan keagamaan Islam yang Unggul yang bisa menjadi pilihan prioritas utama untuk melanjutkan Pendidikan yang lebih tinggi dan berkualitas. (*Humas UIN Bukittinggi/YH)